Bengo – Selasa, 30 Juli 2024. Mewakili Camat Bengo, Kasi Perekonomian,PAD dan Kesra Abu Bakar,S.Pd.,M.Si., menghadiri Kegiatan Pertemuan I Kecamatan PNPM Pisew di Kantor Desa Walimpong.
PISEW bertujuan untuk mengurangi kesenjangan antar Wilayah, Pengentasan Kemiskinan, Memperbaiki tata kelola Pemerintah daerah (Kabupaten, Kecamatan dan Desa) serta memperkuat Kelembagaan masyarakat di tingkat desa.
PISEW hadir sebagai salah satu bentuk respon Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya untuk meningkatkan Efesiensi, potensi, Pelayanan dan Pengembangan Kawasan Pedesaan sebagai pusat pertumbuhan Ekonomi, Sosial dan Budaya.
Pelaksanaan kegiatan PISEW berada di Kawasan pedesaan yang mencakup pada 2 Desa yang secara Administratif berada pada Wilayah Kecamatan yang sama dan Berbatasan langsung, Kegiatan PISEW di laksanakan dengan pada kegiatan pembangunan Infrastruktur berbasis masyarakat.
Jenis Infrastruktur:
jalan yang di maksud dalam kegiatan PISEW adalah Jalan Umum yang berfungsi untuk menghubungkan Kawasan dan/atau potensi kawasan konstruksi,Jalan yang dapat di bangun dalam kegiatan PISEW meliputi, (1) Perkerasan lapisan Pondasi bawah (2) Perkerasan Aspal (3) Perkerasan Baru bata (Paving Block) (4) Perkerasan beton.